Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co
Politisi Senior Golkar Prihatin

Munas Tinggal Hitungan Hari, Panitia Belum Juga Dibentuk

RN/CR | Rabu, 20 November 2019
Munas Tinggal Hitungan Hari, Panitia Belum Juga Dibentuk
-Net
-

RADAR NONSTOP - Politisi senior Partai Golkar Agun Gunandjar Sudarsa mengaku prihatin dan menilai aneh kepada pengurus DPP Partai Golkar dibawah Airlangga Hartarto.

Soalnya, saat hajatan Munas Golkar ke 10 yang tinggal menghitung hari namun panitia belum juga dibentuk.

"Munas sudah menghitung hari, namun panitia belum juga dibentuk. Malah sibuk buat kegiatan-kegiatan yang lain," ujar Agun Gunandjar Sudarsa di Jakarta, Rabu (20/11/2019). 

BERITA TERKAIT :
Survei Zaki Nyungsep, Golkar DKI Mau Tiru Gaya Anies Kalahkan Ahok 
Golkar Kasih Tiket Bang Zakiyuddin Harahap untuk Pilbup Paluta 2024?

Padahal, menurut Agun, Munas bukan sekedar ketok palu menyusun kepengurusan dengan mengakomodir pihak lawan dalam kontestasi munas melalui musyawarah/mufakat. Namun juga memiliki tujuan yang lebih luas bagi masa depan Golkar itu sendiri. 

"Munas bukan sekedar ajang pemilihan ketum. Munas adalah forum tertinggi, pemegang kedaulatan untuk introspeksi, evaluasi dan menata diri, mempersiapkan langkah dan strategi untuk pemenanngan di Pemilu 2024 yang akan datang," ujar Agun, yang juga anggota DPR RI ini.

Seperti diketahui Munas Golkar akan digelar pada 3-6 Desember 2019. Rencana perhelatan besar Partai Golkar itu dilaksanakan di hotel Sultan. Hanya saja sejauh ini persiapan masih belum banyak diketahui. Termasuk tentang kepanitiaan. 

Senada dengan Agun, politisi senior Partai Golkar lainnya, Indra Bambang Utoyo juga mengaku tidak tahu perkembangan persiapan Munas Partai Golkar Desember 2019. Pasalnya saat ini pengelolaan Partai Golkar lebih banyak dilakukan secara tertutup atau hanya bisa diketahui oleh orang-orang dilingkaran Ketua Umum saja.

#Golkar   #Munas   #Partai