RADAR NONSTOP - Pemadaman listrik serempak di Jabodetabek membuat pelaku UKM tekor. Pengusaha warteg dan restoran Padang gigit jari.
"Tekor mas gak ada yang makan gelap-gelap," ungkap Uda, pemilik rumah makan Padang di Jakarta Timur, Minggu (4/8).
Uda mengaku, pemadaman listrik yang mendadak membuat dagangannya tersisa. "Bisa kacau ini," keluhnya sambil memperlihatkan rendang dagingnya masih numpuk.
BERITA TERKAIT :Supri, pemilik warteg di Depok mengaku, dirinya terpaksa membuat nasi karena basi. "Ya sudah nasib," keluhnya.
Diketahui, PLN memohon maaf untuk pemadaman yang terjadi akibat gangguan pada sejumlah Pembangkit di Jawa.
PLN beralasan kalau gas Turbin 1 sampai dengan 6 Suralaya mengalami trip, sementara Gas Turbin 7 saat ini dalam posisi mati (Off). Selain itu Pembangkit Listrik Tenaga Gas Turbin Cilegon juga mengalami gangguan atau trip.
Gangguan ini mengakibatkan aliran listrik di Jabodetabek mengalami pemadaman.
“Kami mohon maaf sebesar-besarnya untuk pemadaman yang terjadi, saat ini upaya penormalan terus kami lakukan, bahkan beberapa Gardu Induk sudah mulai berhasil dilakukan penyalaan"Executive Vice President Corporate Communication & CSR PLN I Made Suprateka.
Di Jawa Barat Jabar terjadinya gangguan pada Transmisi SUTET 500 kV mengakibatkan padamnya sejumlah Area sbb : Bandung, Bekasi, Cianjur, Cimahi, Cirebon, Garut, Karawang, Purwakarta, Majalaya, Sumedang, Tasikmalaya, Depok, Gunung Putri, Sukabumi dan Bogor.