Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Jalan Alinda Kini Mulus, Warga Bekasi Sorak: Perut Ora Sakit Lagi, Pak Wali Keren Banget

M. RA | Rabu, 12 November 2025
 Jalan Alinda Kini Mulus, Warga Bekasi Sorak: Perut Ora Sakit Lagi, Pak Wali Keren Banget
Jl. Alinda, Kelurahan Kaliabang Tengah, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi, Jawa Barat. (Dok. Istimewa)
-

RN - Bekasi kembali bikin heboh. Jalan Alinda di Kelurahan Kaliabang Tengah, Kecamatan Bekasi Utara, akhirnya selesai diperbaiki lebih cepat dari target Desember 2025. Kabar gembira ini diumumkan langsung oleh Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto lewat unggahan viral di akun Instagram resminya, @mastriadhianto.

“Alhamdulillah! Jalan Alinda kini sudah mulus dan bikin nyaman pengendara!” tulis Tri dengan penuh semangat, disertai foto dirinya meninjau langsung jalan yang kini tampak mulus tanpa lubang sedikit pun.

Warga pun langsung menyerbu kolom komentar dengan pujian dan rasa lega.

BERITA TERKAIT :
Akses Jalan Diblokade, Walikota Tangsel Tengok Dong

“Makasih Pak Wali, perut ora sakit lagi kalau lewat situ!” celetuk akun @mvickyh09 yang langsung bikin netizen ngakak.

Sementara itu, Muhammad Rizki, pengemudi ojek online yang tiap hari melintas di jalan itu, mengaku perubahannya sangat terasa.

“Dulu harus pelan-pelan dan sering macet, sekarang sudah mulus banget. Keren kerja cepatnya Pak Wali!,” katanya.

Dampaknya pun terasa langsung ke kantong warga. Para pedagang kecil di sekitar jalan ikut merasakan efeknya.

“Sekarang orang lewat jadi sering mampir. Jalan bagus bikin dagangan kami laris lagi,” ungkap Siti Nurhayati, pedagang kelontong yang terlihat sumringah.

Dengan selesainya perbaikan Jalan Alinda ini, Pemerintah Kota Bekasi berharap mobilitas warga makin lancar, waktu tempuh makin cepat, dan ekonomi lokal makin hidup. Jalan yang dulu jadi sumber keluhan, kini justru jadi simbol kerja cepat dan nyata. (ADV)

#   #Jalan   #Alinda   #Mulus