RN - Aksi bersih-bersih saluran air secara serempak di RW 01 hingga RW 09 Kel.Joglo, Kec.Kembangan, Jakarta Barat, Minggu (19/11/2023) disambut antusias warga.
Dilokasi, terlihat warga begitu semangat dalam membersihkan endapan lumpur maupun sampah.
Apalagi dalam kegiatan itu, ditemani oleh Lurah Joglo Rizky Denny Ananda dibantu petugas PPSU, Satpol PP serta para ASN di kelurahan tersebut.
BERITA TERKAIT :Sehingga menambah keceriaan pada acara kerja bakti massal tersebut. Sebab, suasana ini sangat berbeda dengan kerja bakti yang dilakukan hanya per-RW saja.
"Suasana ini tentu berbeda, biasanya kan kerja bakti dilakukan hanya satu RW saja. Tapi ini seluruh wilayah pun ikut turun bareng bersihkan saluran air,"tutur salah seorang warga dilokasi, Minggu(19/11/2023).
Sementara itu, Lurah Joglo Rizky Denny Ananda menjelaskan, kerja bakti massal ini dilakukan secara serempak di Jakarta.
Termasuk Jakarta Barat khsususnya di wilayah Kel.Joglo. Hal itu guna mengantisupasi terjadinya banjir atau pun genangan air dimusim penghujan.
Terlebih, pihaknya sangat kagum dengan semangat warga dalam kegiatan ini.
"Kesemangatan warga dan ASN dari lingkungan RW 01 sampai RW 09 sebagai bukti bahwa, bakti mereka saat ini untuk Kota Jakarta,"kata Lurah Joglo Rizky Denny Ananda.
"Obyek yang menjadi sasaran adalah saluran air, karena tujuannya buat mengantisipasi genangan dimusim penghujan,"sambung lurah
Lurah menambahkan, ada kurang lebih 1000 orang dari sembilan RW di Kelurahan Joglo. Mereka semuanya kerja bakti secara serempak di lingkungannya masing masing.