Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

UEFA Selidiki Dugaan Suap Barcelona

ERY | Jumat, 24 Maret 2023
UEFA Selidiki Dugaan Suap Barcelona
Ilustrasi Barcelona FC - Net
-

RN – UEFA turun tangan menyelidiki kasus pembayaran yang dilakukan Barcelona kepada eks wakil presiden Komite Wasit Spanyol, Jose Maria Enriquez Negreira. Ancaman larangan tampil di Liga Champions kini menanti Barca.

Dalam pernyataan resminya, investigasi ini dilakukan UEFA untuk mengecek apakah ada potensi pelanggaran yang menyentuh ranah UEFA berkaitan dengan pembayaran yang dilakukan Barcelona kepada Negreira.

Jaksa di Spanyol menuduh Barcelona telah melakukan tindak pidana korupsi, manajemen kecurangan, dan pemalsuan dokumen bisnis. Hakim yang akan memutuskan apakah akan ada hukuman yang menanti Barcelona.

BERITA TERKAIT :
Bek Barca Ini Jadi Rebutan 2 Klub Raksasa Inggris
Real Madrid Bela Vinicius Hingga ke Kejaksaan Negara

Seperti dikutip dari Sky Sports, jika Barcelona terbukti melakukan pengaturan skor, UEFA berhak melarang mereka tampil di Liga Champions selama semusim. Aturan ini sudah berlaku sejak 2007.

Barcelona diketahui telah membayar 7,3 juta Euro kepada perusahaan milik Negreira selama periode 2001 hingga 2018. Mereka bersikukuh bahwa bayaran itu hanya untuk jasa konsultan dan bukan untuk memengaruhi hasil pertandingan.

Presiden Joan Laporta bahkan menuding kasus ini muncul hanya untuk mencoreng Barcelona, dan ia bertekad membersihkan nama baik klub. Sejauh ini, belum ada rilis terkait bukti yang menyudutkan Blaugrana.