Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co
20 Maret 2023 Dilantik

PTMSI DKI: Tenis Meja Siap Harumkan Nama Jakarta  

RN/NS | Selasa, 14 Maret 2023
PTMSI DKI: Tenis Meja Siap Harumkan Nama Jakarta  
Ketua Umum PTMSI DKI Jakarta RBJ Bangkit.
-

RN - Ketua Umum Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) DKI Jakarta Raden Bambang Jaya (RBJ) Bangkit siap merebut juara umum dengan meraih emas sebanyak-banyaknya di PON Sumut-Aceh 2024. 

Tekad PTMSI DKI ini bukan hanya omong kosong. Sebab, PTMSI DKI saat ini sudah menyiapkan atlet-atlet andalannya untuk berlaga di Sumut dan Aceh.

Diketahui, pada tanggal 20 Maret 2023, Pengurus Provinsi (Pengprov) PTMSI DKI Jakarta akan dilantik. Acara digelar di Gedung KONI DKI Jakarta Lantai-4.

BERITA TERKAIT :
Hasil Evaluasi PON Aceh-Sumut, Selancar Ombak DKI: KONI & Cabor Sudah Berjuang   
Tri Bayar Tunai Bonus Atlet Kota Bekasi Peraih Medali Di PON Aceh-Sumut

"Kita akan menghidupkan semangat tenis meja di masyarakat dan perkantoran hingga sekolah-sekolah. Harapannya bisa mendapatkan bibit atlet yang mampuni," terang pria yang biasa disapa Bib Bangkit ini kepada wartawan di Gedung KONI DKI Jakarta, Selasa (14/3). 

"Pasca pelantikan seluruh pengurus PTMSI DKI harus punya semangat baru dalam membesarkan organisasi demi mengharumkan nama Jakarta baik ditingkat nasional maupun internasional," ungkap pengurus Bidang Hukum KONI DKI Jakarta ini.