Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Lewandowski Terancam Gagal Unjuk Gigi

ERY | Senin, 08 Agustus 2022
Lewandowski Terancam Gagal Unjuk Gigi
Robert Lewandowski - Net
-

RN – Robert Lewandowski tak khawatirkan isu Barcelona tak bisa mendaftarkan pemain. Bomber anyar Blaugrana itu meyakini klubnya akan menyelesaikan masalah tersebut.

Barcelona sudah mengeluarkan uang 153 juta Euro (Rp 2,7 triliun) dalam bursa musim panas 2022. Lima pemain anyar didatangkan, termasuk Lewandowski dari Bayern Munich.

Lewandowski ditebus Barcelona seharga 45 juta Euro. Penyerang 33 tahun tersebut mengikat kontrak empat tahun di Camp Nou.

BERITA TERKAIT :
Lionel Messi Syok Angkat Kaki Dari Barcelona
Arsenal Bidik Mesin Gol Sporting Lisbon Ini

Meski telah jor-joran belanja pemain, Barcelona rupanya belum bisa mendaftarkan para pemain tersebut. LaLiga diklaim menolak pendaftaran skuad Los Cules lantaran aturan ambang gaji pemain.

Barcelona dinilai melebihi batasan gaji pemain. Blaugrana total punya pengeluaran 560 juta Euro untuk upah pemain per tahun.

Ini bukan kali pertama Barcelona terhalang aturan batas gaji pemain. Klub asal Catalunya itu pernah gagal mendaftarkan Lionel Messi pada 2021 karena alasan yang sama, hingga akhirnya La Pulga tak bisa perpanjang kontrak baru dan hengkang dari Camp Nou.

Ancaman kegagalan mendaftarkan pemain Barcelona sampai pula ke telinga Robert Lewandowski. Dia memilih tidak ambil pusing dengan itu dan percaya diri Barca dapat mencari jalan keluar terbaik.

"Saya tidak khawatir tentang pendaftaran. Saya pikir semuanya berada di jalur yang benar, selain sumber daya untuk mempekerjakan saya telah dipesan jauh sebelumnya," ujar Robert Lewandowski, dilansir dari Mundo Deportivo.

"Saya tidak khawatir sedikit pun. Semuanya akan diselesaikan hingga detail terakhir," sambung dia.