RN - Kisah-kisah misteri dalam kendaraan umum bukanlah sesuatu yang langka di Indonesia. Jika beberapa waktu silam pernah beredar kisah bus dengan penumpang ghaib. Hal ini juga terjadi di salah satu penerbangan pesawat yang tidak disebutkan namanya.
BERITA TERKAIT :Kisah ini diceritakan oleh pemilik akun tiktok @bananateresa yang mengaku pernah bekerja sebagai pramugari. Kejadian horror terjadi pada penerbangan tengah malam.
Sang pramugari menghitung jumlah penumpang, namun anehnya terdapat kelebihan satu penumpang hingga menyebabkan penerbangan delay.
"waktu gue masih kerja jadi pramugaris penerbangan tengah malem ngitung penumpang tiga kali tapi masih tetep kelebihan satu orang sampai delay" ujar akun @bananateresa, Senin (18/10/2021).
Mendapati keanehan tersebut, seniornya memberikan sebuah saran yang cukup aneh yaitu menghitung jumlah penumpang bukan dari kepalanya, melainkan kaki.
"Terus senior gue bilang ngitung kaki aja jangan kepalanya," tulisnya.
Benar saja, ketika dihitung dari kaki, jumlah penumpang sesuai dengan yang seharusnya.
"Akhirnya itungannya bener dan berangkat," tulisnya lagi.
Seperti diketahui, kabarnya makhluk tak kasat mata seperti hantu tidak menampakkan kakinya. Kemungkinan satu orang yang dihitung oleh @bananateresa adalah penumpang ghaib yang ikut bersama pernerbangan tengah malam tersebut.
Kisah ini pramugari yang menghitung penumpang dari kaki ini pun ternyata pernah dialami oleh netizen.
"Tapi gue pernah ikut penerbangan malem, meja gabole diturunin dulu, pas ngitung gue liatin pramugari ngitung sambil liatin bawah" kata seorang netizen dalam kolom komentar
"Iyaa bapak ku kebetulan kerja di dunia penerbangan jd sering kejadian gini, katanya setiap flight malem itu ngitung kaki bukan badan atas/kepala" ujar seorang netizen lain.
Namun meskipun konten video milik @bananateresa ini menceritakan kisah horor yang ia alami, ada juga netizen yang menanggapinya dengan candaan.
"Enak bgt ya jaadi hantu bisa naik pesawat tanpa bayar" kata pemilik akun @vira.
"Hantunya Penumpang gelap, Mao Traveling gk mau modal, huh" ujar @human.
"Katanya setan ga bisa lewat laut, jadi selama ini mereka nebeng pesawat buat migrasi donk" tulis @jojo dalam kolom komentar.
Video tersebut pun viral dan sudah ditonton lebih dari 6 juta kali dan mendapatkan likes sebanyak 11 ribu.