Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Dipepet Tuan Rumah, DKI Masih Perkasa Di PON Papua 

NS/RN | Jumat, 01 Oktober 2021
Dipepet Tuan Rumah, DKI Masih Perkasa Di PON Papua 
Atlet sepatu roda DKI Jakarta meraih emas.
-

RN - Atlet-atlet DKI Jakarta masih perkasa. Kontingen yang dipimpin oleh Dr Hidayat Humaid itu sudah mengoleksi medali PON XX Papua 2021 dengan total medali 42.

Hingga Kamis (30/9) malam, Jakarta mengoleksi 21 emas, 10 perak dan 11 perunggu. Di bawah DKI, tuan rumah yakni Papua mulai memepet.

Kontingen Cenderawasih ini sudah mengumpulkan 31 medali, dengan rincian 16 emas, 5 perak, dan 10 perunggu.

BERITA TERKAIT :
Casis Polri Jago Karate Duel Lawan Begal Di Kebon Jeruk 
Atlet Terseksi Olimpiade 2024 Tolak Sponsor Kakap!

Pada peringkat ketiga ada kontingen Jawa Barat yang telah mendapatkan total 39 medali. Rinciannya, sembilan emas, 11 perak, dan 19 perunggu.

Kontingen Jawa Timur berada di posisi keempat dengan total 21 medali. Rinciannya, enam emas, sembilan perak, dan enam perunggu.

Di tempat kelima ada kontingen Bali. Mereka mendapatkan total 11 medali dengan rincian tiga emas, dua perak, dan enam perunggu.

Pada posisi keenam ada kontingen Kalimantan Timur yang sudah mengumpulkan enam medali. Rinciannya, satu emas, tiga perak dan dua perunggu.

PON XX Papua 2021 masih akan berlangsung. Ajang olahraga terakbar di Indonesia ini akan berjalan hingga 15 Oktober.