RN - Kasus wafatnya pasien Corona masih tinggi. Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mencatat penambahan 1.604 kasus meninggal karena Covid-19 pada Minggu (1/8).
Jumlah tersebut turun dari kasus meninggal harian Sabtu (31/7) yang menembus 1.808 orang.
Secara total, angka kasus meninggal sejak pandemi Maret 2020 mencapai 95.723 kasus. Berdasarkan data satgas Covid-19, kasus kematian paling tinggi disumbang oleh Jawa Tengah dengan jumlah kasus meninggal 345.
BERITA TERKAIT :Kemudian Jawa Timur dengan 330 kasus meninggal dan Jawa Barat dengan 189 kasus meninggal. Kalimantan Timur (Kaltim) dengan 78 kasus meninggal dan disusul Lampung 75 kasus. Sedangkan DKI Jakarta mencatatkan angka kematian 71 kasus.
Berdasarkan situscovid19.go.id, grafik kasus meninggal harian melonjak tajam sejak pertengahan Juni ini. Awalnya, kasus meninggal berada di kisaran angka 90 sampai 400 per hari. Belakangan kasus meninggal harian berada di atas seribu, bahkan mencapai dua ribu.
Epidemiolog dari Universitas Griffith Dicky Budiman menilai tingginya angka kematian disebabkan lemahnya testing, telusur dan tindak lanjut (3T) dan isolasi mandiri yang tidak terpantau.