Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Anies Minta Masjid Raya di Jakarta Tak Terima Jemaah Salat Id Luar Wilayah

DIS/RN | Selasa, 11 Mei 2021
Anies Minta Masjid Raya di Jakarta Tak Terima Jemaah Salat Id Luar Wilayah
-

RN - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengingatkan para pengurus masjid menggelar salat Idul Fitri hanya untuk warga satu kampung.

Anies mengimbau agar masjid-masjid raya tidak membuka akses melaksanakan salat Idul Fitri bagi warga luar wilayah masjid.

"Anjuran kami adalah untuk masyarakat salat di masjid di sekitar rumahnya. Jangan di masjid yang jauh-jauh," ujar Anies, Selasa (11/5/2021).

BERITA TERKAIT :
Bursa Calon Gubernur Jakarta, Anies Mulai Dicolek PDIP
Dirayu PKS Untuk Pilkada DKI, Anies Masih Malu Katakan Iya

Anies pun mengapresiasi kebijakan pengurus Masjid Istiqlal dengan tidak menggelar salat Idulfitri sebagai upaya menekan laju penularan Covid-19.

Meski ia memahami tidak semua masjid raya di Jakarta dapat melakukan hal sama seperti Masjid Istiqlal. Namun ia kembali mengingatkan agar jamaah yang hadir tidak melaksanakan salat di masjid yang jauh dari tempat tinggal.

"Pengelola masjid-masjid raya juga diharapkan tidak secara khusus menyelenggarakan secara besar yang berpotensi penularan. Karena itu sikap Istiqlal untuk meniadakan salat Idulfitri kami apresiasi," pungkasnya.