RADAR NONSTOP--Romansa Purworejo Expo (RPE) 2018 jadi ajang memamerkan produk-produk Usaha Kecil Menengah (UKM) binaan Kementerian Koperasi dan UKM. Pihak Kementerian Koperasi dan UKM pun mengapresiasi digelarnya Romansa Expo Purworejo 2018 tersebut.
"Ini merupakan sarana memasarkan produk-produk UKM Purworejo agar lebih dikenal masyarakat luas. Saat ini masih diperlukan expo seperti ini, namun perlu dikombinasi dengan peliputan yang bagus dan produknya dikemas lebih bagus, kemudian diunggah di media sosial seperti youtube, facebook, instagram dan lain-lain," ujar Deputi Pengembangan SDM Kementerian Koperasi dan UKM, Rulli Nuryanto.
Kepada wartawan di sela-sela acara Romansa Purworejo, Expo 2018, di Kawasan Pendopo kabupaten Purworejo, Rabu lalu (31/10/2018), Rulli berucap, dengan diunggah di medsos, expo tidak hanya dilihat secara fisik, tapi juga bisa dilihat oleh pengguna medsos di Indonesia dan seluruh dunia.
BERITA TERKAIT :Transaksi pun tidak hanya terjadi selama expo, tapi 2 atau 3 bulan ke depan masih bisa dilakukan secara online. Rulli merasa bangga karena sebagian peserta expo ini adalah peserta yang diberikan pelatihan oleh Deputi Pengembangan SDM Kemenkop dan UKM beberapa waktu lalu.
"Kita senang karena pelatihan kewirausahaan yang kita berikan di Purworejo beberapa waktu lalu, kini mereka sudah bisa membuat produk yang dipamerkan di expo bergengsi ini," paparnya.
Ia juga menilai, pasar produk-produk UKM masih sangat luas. Produknya juga sangat marketable, layak untuk dipasarkan diluar Purworejo, nasional bahkan ekspor, seperti makanan, kerajinan, handicraft dan lain-lain. Rulli meminta, Purworejo harus mempersiapkan produk-produk UKM unggulan dan andal yang berdaya saing tinggi serta perbanyak toko-toko souvenir sehingga ketika para turis datang sudah siap menyambutnya.
Sebelumnya, Bupati Purworejo Agus Bastian mengungkapkan, expo ini digelar sebagai upaya membina UKM agar terus tetap maju dan ada transaksi penjulalan selama expo. Tidak hanya produk UKM Purworejo yang dipamerkan, tapi juga dari daerah-daerah lain.
"Romansa Purworejo Expo 2018 merupakan event tahunan dalam peringatan Hari Jadi Kabupaten Purworejo, secara umum dipromosikan semua potensi Kabupaten Purworejo dan mengajak peran masyarakat," tukas Agus.
Bupati pun .encanangkan tahun kunjungan wisata atau Romansa Purworejo 2020. Dalam jangka waktu tiga tahun ini, Purworejo harus berbenah secara menyeluruh demi mempersiapkan sektor pariwisata menjadi jantung perekonomian di kota ini.