Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Salam 2 Jari, Akhirnya Kursi Wagub DKI Buat PKS

NS/RN | Senin, 05 November 2018
Salam 2 Jari, Akhirnya Kursi Wagub DKI Buat PKS
M Taufik dan elit PKS jumpa pers usai pertemuan.
-

RADAR NONSTOP - Gerindra dan PKS DKI Jakarta akhirnya duduk bareng. Elit kedua parpol saling memberikan simbol salam dua jari.

PKS dan Gerindra bertemu untuk membahas persoalan posisi wakil gubernur pengganti Sandiaga Uno. Mereka kompak memberikan salam dua jari sebelum pembahasan digelar.

Pertemuan digelar di kantor DPD Gerindra DKI, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Senin (5/11/2018) pukul 15.55 WIB. Ketua DPW PKS DKI, Syakir Purnomo datang bersama jajarannya, salah satunya Ketua Fraksi PKS di DPRD DKI, Abdurahman Suhaimi.

BERITA TERKAIT :
Bos KIM Plus Kompak Absen Di Kampanye RIDO, Ogah Keseret Viral Janda Kaya
Dedi Mulyadi Sudah 71,5 Persen, Syaikhu Gak Laku Dan PKS Lagi Anjlok

Ketua DPD Gerindra DKI M Taufik memimpin pertemuan itu. Di awal pertemuan, kedua belah pihak bersama-sama memperagakan gestur 2 jari, sesuai nomor urut pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno di Pilpres 2019.

Mereka kemudian sempat berbincang santai. Namun, setelah masuk pembahasan soal Wagub DKI, pertemuan berlangsung tertutup.

Taufik sebelumnya mengatakan pertemuan tersebut merupakan inisiatif dari Gerindra DKI. Sebab, menurut Taufik, tak ada niat baik dari PKS DKI untuk membahas persoalan tersebut.

"Ini kan nggak ada niat baik dari teman-teman PKS. Kalau menurut saya karena Gerindra 15 kursi (di DPRD DKI), kita yang undang malah," kata Taufik saat dimintai konfirmasi soal pertemuan dengan PKS DKI, Senin (5/11).

Sementara, Syakir menyebut kursi Wagub DKI sudah dijanjikan oleh Ketum Gerindra Prabowo Subianto untuk diserahkan ke kader PKS. Dia mengklaim janji itu juga sudah dikonfirmasi ke beberapa elite Gerindra.

"Kemudian juga janji itu dikonfirmasi Pak HNW (Hidayat Nur Wahid/Wakil Ketua Majelis Syuro PKS) kepada Bang Sandi (Sandiaga Uno), kepada Pak Fadli Zon (Wakil Ketua Umum Partai Gerindra), dan Sekjen Gerindra Pak Muzani (Ahmad Muzani)," ucap Syakir saat dihubungi terpisah, Senin (5/11).

"Ditanyakan kepada mereka di tempat yang terpisah apa benar Pak Prabowo janji seperti itu? Dan jawaban ketiganya, benar memang kursi wagub akan diberikan kepada PKS," imbuhnya.

Usai pertemuan, keduanya sepakat kalau Wagub DKI akan diserahkan kepada PKS. "Kami sepakat akan mengamankan kebijakan Ketua Umum Gerindra (Parbowo-red)," ucapnya.

Pernyataan Taufik itu memperjelas kalau kursi Wagub milik PKS. Sementara Syakir terlihat sumringah kalau partainya mendapatkan kursi Wagub. 

#Wagub   #Gerindra   #PKS