RADAR NONSTOP - Program pengendalian banjir yang dicanangkan pemerintah provinsi DKI Jakarta terus dilakukan. Salah satunya, perluasan dan pembebasan waduk.
Kepala suku dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Selatan, Mustajab mengatakan pihaknya tengah fokus terhadap pembebasan lahan guna memperluas beberapa waduk di Jakarta Selatan.
"Iya tahun ini akan segera dikerjakan pembebasan lahan seperti di Waduk Brigif itu kan masih banyak bagian yang belum dibayarkan," kata Mustajab kepada wartawan, Sabtu (16/1/2021).
BERITA TERKAIT :Mustajab mengaku, pihaknya mendapat dukungan dan persetujuan warga sekitar. Ia menyebut warga sudah memahami kebutuhan lahan tersebut merupakan salah satu upaya pengendalian banjir.
"Padahal warga sekitar sudah setuju untuk pembebasan," ucapnya.
Sementara disinggung soal sumber anggaran, Mustajab mengatakan untuk pembebasan tersebut berasal dari dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).
"Iya dananya dari PEN itu," sebutnya.
Seperti diketahui, Pemprov DKI sebelumnya telah mendapatkan dana pinjaman berupa Pemulihan Ekonomi Nasional dari Pemerintah Pusat melalui PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI).