RADAR NONSTOP - Instagram milik Gubernur DKI Jakarta, @aniesbaswedan diserbu warganet. Unggahan terakhir IG Anies pukul 17.30 WIB sudah mendapat 1.275 komentar dari netizen.
Umumnya netizen memberikan semangat buat Anies yang akan dipanggil polisi pada pagi ini jam 10 (Selasa 17/11).
Polda Metro Jaya bakal memintai keterangan Anies Baswedan terkait kerumunan serta pelanggaran protokol kesehatan (prokes) di pernikahan putri Habib Rizieq Shihab di daerah Petamburan, Jakarta.
BERITA TERKAIT :Postingan terakhir Anies Baswedan memuat tentang revitalisasi penolahan air limbah oleh Pemprov DKI Jakarta. Namun jika ditilik dari akun Instagram Anies, beberapa netizen justru mengomentari soal pemanggilan polisi terhadapnya.
Beberapa netizen tampak memberi semangat Anies Baswedan. Menurutnya, banyak buzzer yang dikerahkan sengaja untuk menjatuhkan Anies Baswedan dalam kasus ini.
"Banyak buzzer dikerahkan di setiap postingan Pak Anies, buktiin aja di Pilkada lu pada ngeb*c*t ma Anies, juga Anies tetep no 1 di Jakarta, ihiy buzzer panas bae euy,' ujar pemilik akun instagram @dandijdm.
"Pak Anies yg kuat dah. Kebenaran pasti menemui jalannya sendiri," tulis seorang netizen.
Kendati demikian, ada juga netizen yang nyinyir terhadap Anies. Beberapa netizen mengingatkan bahwa besok ada pemanggilan dari Polda Metro Jaya terhadap Anies Baswedan.
"Pak Anies jangan lupa besok ada panggilan jam 10 ya. Jangan telat pak," ujar pemilik akun instagram @maharani.c.ayu.
Politisi Partai Demokrat, Andi Arief menilai pemanggilan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan oleh Polda Metro Jaya besok tidak wajar. Karena pertanggungjawaban Anies sebagai Gubernur itu pertanggungjawaban politik.
Hal itu diungkapkan Andi Arief dalam kicauan di akun Twitternya @AndiArief_ pada Senin (16/11/202).
"Pemanggilan @aniesbaswedan soal keramaian oleh Polisi tidak wajar. Karena pertanggungjawaban Anies sebagai Gubernur itu pertanggungjawaban politik. Posisi Anies di atas kepolisian wilayah. Karena jabatan politik. Harusnya Mendagri yang berhak memanggil Gubernur." kicau Andi Arief.
Kicauan Andi Arief ini mendapat berbagai rekasi dari netiizen. Di antaranya akun @mangdiman07 yang berkicau,"Hukum Ketatanegaraannya dimana ya...Kapolda panggil Gubernur...berarti Kapolri bisa panggil Presiden...".
Kemudian akun @FaqihAbdulqodir yang berkicau. "Kepulangan IB HRS membawa banyak sekali manfaat, slg satunya pemerintah jadi rada tegas soal protokol kesehatan, sayangnya tegasnya hanya kelawan politik tapi tetep memble ke mereka yg pro, artinya bukan soal kesehatan tapi kekuasaan."