Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Cerita Mistis Kolong Wewe Dan Wafatnya Guru Ngaji Di Dalam Sumur

NS/RN/NET | Rabu, 04 November 2020
Cerita Mistis Kolong Wewe Dan Wafatnya Guru Ngaji Di Dalam Sumur
Guru ngaji yang wafat dan ditemukan di sumur.
-

RADAR NONSTOP - Athiqotul Mahya akhirnya ditemukan. Guru ngaji berusia 28 tahun itu ditemukan tewas.

Sebelumnya wanita yang akrab disapa Bunda Maya dikabarkan hilang. Warga yang mencari korban tidak berhasil menemukan dan sempat berspekulasi menyebut kalau korban hilang karena dibawa kolong wewe. 

Ada juga warga yang menyebut kalau korban diculik. Diketahui, dalam cerita mistis, kolong wewe memang digambarkan sebagai sosok hantu besar yang sering membawa kabur orang.

BERITA TERKAIT :
Guru Ngaji & Marbot Hidup Menderita, Ini Komitmen Ganjar Agar Sejahtera 
Masya Allah, Jasad Guru Ngaji Masih Utuh Setelah 17 Tahun Dikubur 

Walau, cerita kolong wewe belum terbukti tapi cerita mistis itu sering berkembang jika ada orang yang hilang. 

Sementara jasad korban ditemukan di dalam dalam sumur rumahnya di Kampung Citatah Dalam, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Selasa (3/11/2020).

Sebelum hilang dan ditemukan meninggal dunia, korban diketahui sempat mengirim pesan singkat terakhir kepada suaminya M.Kurniawan. Hal itu diungkapkan tetangga korban Edi Mulyono (43) saat suaminya menunjukan pesan singkat dari sang istri.

"Semangat Abah," kata Edi, menirukan isi pesan singkat korban kepada suaminya kepada Okezone, di lokasi.

Pesan tersebut, lanjut Edi, dikirim oleh korban sekira pukul 22.06 WIB. Hingga akhirnya, suami pulang ke rumah usai mengisi acara Maulid Nabi Muhammad SAW sekira pukul 24.00 WIB dan mendapati korban menghilang pada Minggu 1 November 2020.

"Malam itu, warga pada nyari ke sana-ke sini ada yang dibilang diculik kolong wewe lah, ini itu sampai nyari ke kebon bambu di belakang, ke kali sampai makam," jelas Edi.

Warga lainnya, Mulyadi (42) mengaku dari keterangan suaminya bahwa handphone korban dan uang tunai Rp 500 ribu hilang. Namun, keadaan rumah masih dalam kondisi rapi tidak ada tanda-tanda kejahatan.

"Handphone istrinya sama uang hilang kata suaminya. Kalau uang itu saya kurang tahu disimpan di mana, yang jelas hilang. Tapi rumah (malam itu) katanya gak berantakan, biasa aja," ucap Mulyadi.

Seperti diketahui, temuan jasad korban berawal dari kecurigaan suaminya bernama Muhammad Kurniawan yang mencium bau busuk dari air keran rumahnya sekita pukul 07.00 WIB pagi tadi. Kemudian, sang suami menyuruh salah satu warga untuk memperbaiki sumur. Akhirnya, warga tersebut mendapati tubuh korban mengambang di dalam sumur dan langsung melapor ke pihak terkait.

Korban memang sedang dicari keluarga dan warga karena hilang sejak pulang dari peringatatan Maulid Nabi Muhammad SAW pada Minggu 1 November 2020. Saat ini, kasusnya ditangani Polsek Cibinong.