Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Pendaki Yang Hilang Di Gunung Lawu Usai Menemani Kawannya Buang Air Kecil 

NS/RN/NET | Selasa, 07 Juli 2020
Pendaki Yang Hilang Di Gunung Lawu Usai Menemani Kawannya Buang Air Kecil 
Para pendaki yang temannya hilang di Gunung Lawu.
-

RADAR NONSTOP - Gunung Lawu memang penuh misteri. Pendaki yang hilang di jalur pendakian ternyata hilang usai menemani temannya yang hendak buang air kecil. 

Yang mengejutkan lagi, ada sosok mayat pria ditemukan di kawasan Gegerboyo, jalur pendakian puncak Gunung Lawu. Diduga mayat itu adalah pendaki yang diketahui bernama Andi Sulistiawan (18) warga Punthukrejo Rt01/014 Desa Kemuning Kecamatan Ngargoyoso Karanganyar, Jawa Tengah.

Kapolsek Ngargoyoso, Iptu Yulianto membenarkan adanya rombongan warga Ngargoyoso melakukan pendakian di gunung Lawu melalui jalur pendakian Cemoro Sewu, Magetan, Jawa Timur.

BERITA TERKAIT :
Ajak Sobat Active Ngetrip Gunung Gede Pangrango, Elfs Active Launching Basecamp Manjakan Pendaki
Pendaki Jangan Lewat Jalur Ilegal, Sosok Aul Di Gunung Gede Pangrango Yang Bikin Tersesat 

"Benar, ada enam orang, 5 lelaki dan satu perempuan. Mereka berangkat pada Sabtu 4 Juli 2020 ke puncak Lawu, melalui jalur Cemoro Sewu," jelasnya Senin (6/7/2020).

Mereka adalah Ervan Hermanto, Fajar Nurhadi, M. Tri Danu, Tegar Eko Prasetyo, Nurhayati, dan Andi Sulis Setyawan yang dilaporkan hilang.

Rombongan pendaki ini, jelas Kapolsek mulai melakukan pendakian ke puncak gunung Lawu sekira pukul 16.00 WIB dan tiba di kawasan Hargo Dalem pukul 22.30 WIB. Selanjutnya rombongan tersebut mendirikan 2 tenda untuk beristirahat.

"Pukul 03.00 WIB dini hari, satu pendaki, yaitu Nurhayati membangunkan kawannya minta diantar buang air kecil," lanjutnya.

Sayang tidak ada kawan setenda yang merespon, kemudian Nurhayati meliha Andi ada di luar tenda, kemudian diminta untuk menemani buang air kecil di semak dekat tenda.

"Kemudian, Nurhayati tidak melihat Andi di sekitar lokasi, diduga korban sudah kembali ke tenda lebih dulu," ungkapnya.

Saat dicek, ternyata Andi tidak ada. Kemudian ditunggu hingga matahari terbit belum juga kembali ke tenda. Rekan yang lain berupaya untuk mencarinya di sekitar lokasi jalur pendakian gunung Lawu. Sayang hasilnya nihil.

"Pencarian sudah dilakukan di seputaran puncak gunung Lawu, yakni di Hargo Dalem, Pasar Dieng, Hargo Tileng namun tetap tidak ditemukan," lanjutnya.

Rombongan akhirnya memutuskan untuk turun sekira pukul 13.00 WIB dan melapor ke base camp pukul 17.30 ada satu rombongan yang terpisah.

Sementara, lanjut Yulianto terkait temuan jenazah di kawasan Gegerboyo, seputaran puncak Gunung Lawu, pihaknya belum bisa memastikan apakah itu benar salah satu dari rombongan pendaki yang dikabarkan hilang.

"Hal itu (temuan mayat) belum diketahui pasti apakah itu pendaki yang dilaporkan hilang atau yang lain. Tunggu di crosschek dulu," pungkasnya.