Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Golkar DKI Buka Pendaftran Calon Ketua DPD

RN/CR | Rabu, 26 Februari 2020
Golkar DKI Buka Pendaftran Calon Ketua DPD
-Net
-

RADAR NONSTOP - Musyawarah Daerah Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar DKI Jakarta tinggal menghitung hari. Ya, pesta demokrasi partai berlambang beringin itu akan dihelat pada 29 Februari hingga 1 Maret 2020.

Untuk itu, mulai hari ini, Rabu (26/2) panitia resmi membuka pendaftaran calon ketua dengan melakukan pengambilan formulir pencalonan.

“Ya, hari ini kami resmi membuka pendaftaran calon ketua DPD Partai Golkar Jakarta,” ujar Sekertaris DPD Partai Golkar Jakarta, Basri Baco kepada radarnonstop.co.

BERITA TERKAIT :
Parpol Lain Kasak-Kusuk Menteri, Sorry Ye, Golkar Konsen Di Pilkada 2024
Bamsoet Sebut Kandidat Caketum Golkar Nambah, Jokowi Atau Gibran?

Baco (Sapaan Akrab Basri Bako-Red) yang juga duduk sebagai Ketua Panitia Penyelenggara mengatakan, pendaftaran calon ketua DPD Partai Golkar DKI ini terbuka bagi semua kader seluruh Indonesia. “Pendaftaran ini terbuka bagi semua kader terbaik Partai Golkar,” terangnya.

Menurut Baco, Partai Golkar adalah partai terbuka milik semua rakyat Indonesia bukan milik perorangan atau milik kelompok.

Lantas bagaimana mekanisme pendaftarannya? Dijawab Baco, kader Golkar yang ingin mendaftar menjadi calon ketua bisa mengambil formulir pendaftaran di Kantor DPD Partai Golkar Jakarta.

“Pendaftaran dimulai hari ini, 26 Februari hingga 27 Februari. Dimulai pukul 10:00 Wib sampai 21:00 WIB,” jelasnya.

Sementara untuk pengembalian formulir dilakukan pada 28 Februari 2020 mendatang.

“Jadi saya mengingatkan kembali, bagi kader Golkar yang ingin mendaftar untuk menjadi calon Ketua DPD Partai Golkar Jakarta, kami menunggu kedatangannya untuk mengambil formulir pendaftaran,” pungkasnya.