RADAR NONSTOP – Dejan Kulusevski tak lama lagi akan berseragam Juventus. Pemain asal Swedia ini telah melakukan tes medis di markas Bianconeri.
Juventus bergerak cepat seusai bursa transfer Januari ini dibuka. Mereka telah mencapai kesepakatan dengan Atalanta untuk merekrut Kulusevski.
Bianconeri bahkan sudah mengumumkan bahwa Kulusevski telah melakukan tes medis di Juventus, Kamis (2/1) siang WIB. Ia menjalani tes medis di Allianz Stadium.
BERITA TERKAIT :Dikutip dari Football Italia, Juventus dilaporkan harus mengeluarkan dana sebesar 35 juta Euro ditambah dengan 10-15 juta Euro untuk bonus demi menebus Kulusevski. Ia bakal diikat kontrak hingga 2024 bersama klub asal Turin ini.
Belum dipastikan apakah pemain 19 tahun tersebut bisa bergabung dengan Juventus pada Januari ini atau tidak. Ini terjadi karena Kulusevski saat ini masih berstatus pinjaman di Parma hingga akhir musim.
Gialloblu dikabarkan tak rela melepas Kulusevski pada pertengahan musim ini. Mengingat pemain kelahiran Stockholm punya peran penting di Parma.
Ia mampu tampil apik dengan mengemas empat gol dan tujuh assist di Serie A musim ini. Performa menawan Kulusevski bersama Parma ini jugalah yang membuat Juventus kepincut untuk merekrutnya.
Kulusevski sendiri merupakan pemain yang serba bisa di lini depan. Ia bisa dimainkan sebagai sayap kanan, sayap kiri, gelandang serang maupun penyerang tengah.