RADAR NONSTOP - Jakarta masih menjadi magnet para bandar narkoba. Pada malam tahun baru 2020, ibukota bakal digempur narkoba.
Barang haram itu akan masuk lewat pelabuhan dan bandara. Pelabuhan dan bandara adalah titik yang sering dijadikan pintu masuk paling cepat.
Wakil Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya AKBP Sapta Maulana menyatakan jika Jakarta bakal digempur habis-habisan oleh narkotika.
BERITA TERKAIT :"Kami akan melakukan antisipasi dengan mengerahkan semua kekuatan di titik-titik yang dianggap rawan menjadi pintu masuk narkoba ke ibukota. Terutama di pintu masuk Jakarta baik itu pelabuhan ataupun bandara,” akunya di Mapolda Metro Jaya, Minggu (29/12).
Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya berhasil mengagalkan penyebaran 2.000 pil ekastasi yang akan diedarkan dalam rangka menyambut perayaan malam tahun baru 2020.
Sementara itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mencatatkan dalam satu bulan terakhir peredaran narkoba di Jakarta memang semakin masif.