RADAR NONSTOP - Cerita pembunuh bayaran bukan hanya ada di film. Aulia Kusuma (35) tega menghabisi suami dan anak tirinya.
Edi Candra Purnama alias Pupung (54), serta anak tirinya, Mohammad Adi Pradana alias Dana (23) dibakar di dalam mobil. Aulia memesan pembunuh bayaran dari Lampung.
Sesampai di Jakarta, Aulia bertemu di kawasan Kalibata. Usai negoisasi, Aulia berjanji memberikan duit Rp 500 juta kepada para pembunuh.
BERITA TERKAIT :Setelah deal, maka si pembunuh ke rumah Pupung di Lebak Bulus. Pupung tewas diracun dan Dana dicekoki minuman hingga mabok.
Setelah Pupung dan Dana tewas, par pembunuh ini membakar mayatnya di Sukabumi.
"Kan dia dijanjikan Rp 500 juta, ternyata setelah dia melakukan kegiatan, dia diberi Rp 8 juta disuruh pulang ke Lampung," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono kepada wartawan di Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (27/8/2019).
Pada Minggu (25/8), jasad kedua korban dibakar di dalam mobil. Tersangka Kelvin, anak Aulia, ikut terbakar saat membakar kedua jasad korban.