Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Wakil Walikota Bekasi Lepas 2.731 Calon Jamaah Haji Asal Jawa Barat

YUD | Jumat, 12 Juli 2019
Wakil Walikota Bekasi Lepas 2.731 Calon Jamaah Haji Asal Jawa Barat
-

RADAR NONSTOP - Wakil Walikota Bekasi, Tri Adhianto Tjahyono melepas calon jamaah haji asal Jawa Barat di Embarkasi Haji Jakarta-Bekasi, Jalan Kemakmuran No 72, Kota Bekasi, Jumat (12/7).

Sebanyak 2.731 calon jama'ah haji yang berasal dari 10 kloter (4, 21, 27, 46, 50, 73, 81, 91, 95, dan 97) dikumpulkan di Embarkasi Haji Kota Bekasi ini akan diberangkatkan mulai besok, Sabtu (13/7) dari Bandara Internasional Soekarno Hatta.

Ada sekitar 400 orang calon jama'ah Haji yang berasal dari Kota Bekasi dan salah satunya yang tertua berumur 88 dan 74 tahun.

Tri Adhianto dalam sambutannya berpesan untuk seluruh calon jama'ah Haji yang akan berangkat untuk terus berdo'a meminta ridho kepada Allah SWT.

"Pesan saya kepada ibu-bapak calon jama'ah haji yang saya muliakan hari ini, teruslah berdo'a kepada Allah, minta selalu ridho-nya untuk dapat melaksanakan haji dengan lancar, khusyuk dan Insya Allah Mabrur, Aamiin Yaa Rabbal'alaamiin," papar Tri.

Sekali lagi, lanjut Tri, selamat buat ibu bapak calon jama'ah haji, karena tidak semua orang bisa haji.

"Niatkan dengan ikhlas, berangkat karena ingin mendapatkan ridho dari Allah, itu tujuannya. Banyak orang lain di luar sana yang ingin berangkat haji tapi belum di berikan izin. Salah satunya saya, daftar dari 2010 sampai saat ini belum di panggil untuk menunaikan ibadah yang ada dalam rukun islam kita," candanya kepada calon jama'ah haji.

Tri juga meminta agar para jemaah menjaga kesehatan juga mendo'akan dirinya dan pak Rahmat Efendi serta Kota Bekasi agar kedepannya bisa lebih maju.

"Terakhir saya pesan untuk jaga kesehatan, karena cuaca disana berbeda dengan di Kota Bekasi, serta jangan lupa doakan saya dan pak Rahmat Efendi agar bisa menjadi pemimpin yang amanah di berkahi dan di ridhoi oleh Allah untuk menciptakan Kota Bekasi yang cerdas, kreatif, maju, sejahtera, dan ihsan. Aamiin Yaa Robbal'Alaamin," tutup Tri.

BERITA TERKAIT :