RADAR NONSTOP – Kemampuan Lionel Messi di lapangan hijau saat membela Timnas Argentina dan Barcelona ternyata tak berjalan bersamaan.
Messi menunjukkan performa yang konsisten bersama Barca dalam satu dasawarsa terakhir. Dia selalu mengemas lebih dari 40 gol dalam satu musim.
Pencapaian terbaiknya pada 2011/2012, Messi mencatatkan sebanyak 73 gol dalam 60 pertandingan di semua kompetisi.
BERITA TERKAIT :Sebanyak 34 trofi sudah disumbangkan Messi untuk Barcelona. Sebanyak empat di antaranya adalah gelar Liga Champions.
Nahasnya, performa impresif Messi itu justru meredup saat membela Timnas Argentina. Dia belum bisa membawa La Albiceleste meraih trofi, hingga ada komparasi penampilannya di level klub dan Timnas.
Mantan pemain Barcelona dan Timnas Brasil, Ronaldo, memberi pembelaan untuk pemain 32 tahun tersebut.
“Yah, apa yang bisa saya katakan mengenai Leo? Bahwa dia bisa bermain untuk sepanjang hidupnya. Leo merupakan pesepakbola yang bermain untuk menghibur orang. Saya pikir komparasi ini (antara Messi-nya Argentina dan Messi-nya Barcelona) tidak adil,” ujar Ronaldo di Marca.