RADAR NONSTOP - Pamiso Indonesia dan Teh Botol Sosro menggelar acara halal bihalal dan santunan anak yatim di Perumahan Permata, Bekasi Utara bersama KH. Syarif Rahmat MA dan Wakil Walikota Bekasi, Tri Ardhianto, Wakapolresto, Dandim yang diwakili H. Slamet.
Halal bihalal ini semoga terjalin ikatan silaturahmi di antara kami dan semoga semuanya dan mendapat keberkahan, Aamiin.
Itulah yang disampaikan langsung Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Bekasi, KH. Madinah.
"Persahabatan itu tidak dicari, namun kita sendirilah yang menciptakannya. Dari rasa saling berbagi, mengerti, dan mempercayai. Berbagi bukan tentang seberapa besar dan seberapa berharganya hal yang kau beri, namun seberapa tulus dan ikhlasnya apa yang ingin kau beri," papar Madinah kepada RADAR NONSTOP (Rakyat Merdeka Group), Senin (17/6).
Kata Madinah, jangan pernah lupa untuk selalu bersyukur dan berbagi adalah salah satu cara untuk bersyukur atas nikmatNya.
"Harapan kita, ke depan semoga NU, khususnya di Kota Bekasi biar lebih maju dan militan, berkah masyarakat biar aman damai tentram. Dan kita doakan semoga pemimpin kita nanti (Presiden dan Wakil Presiden terpilih) biar amanah, Indonesia aman dan menjadi baldatun toyiban warrobun gofur," ujarnya.
Madinah menambahkan, banyak uang bukanlah jaminan kepuasan hidup. Bersyukur, berbagi, dan saling menyayangi, itulah kunci kepuasan hidup.
"Mari kita warga NU untuk saling menjaga Kota kita biar aman tentram damai biar jangan sampai aliran sesat juga teroris serta pengacau masuk di Kota Ini. Kita singkirkan dan kita bersenergitas dengan Pemerintah Kota Bekasi, TNI, Kepolisian, masyarakat, tokoh agama, Ulama, para Kiyai tokoh pemuda dan Ormas. Itulah NU Kota Bekasi yang selalu memajukan kampungnya, masyarakatnya juga Kotanya," pungkasnya.