Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Ronaldo Bidik Trofi Kedua Buat Timnas Portugal

ERY | Minggu, 09 Juni 2019
Ronaldo Bidik Trofi Kedua Buat Timnas Portugal
Cristiano Ronaldo - Net
-

RADAR NONSTOP – Cristiano Ronaldo mengincar trofi kedua untuk Timnas Portugal di final UEFA Nations League.

Portugal berhasil melaju ke final UEFA Nations League setelah menyingkirkan Swiss. Ronaldo cs akan menantang Belanda yang sukses menyingkirkan Inggris.

Ini akan menjadi final ketiga untuk Ronaldo bersama Timnas Portugal. Final pertamanya terjadi di Piala Eropa 2004, yang kala itu kalah dari Yunani.

BERITA TERKAIT :
Mesut Oezil Dipuji Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo Bakal Disingkirkan Timnas

Sukses Ronaldo di timnas terjadi pada 2016. Ketika itu Portugal menjadi juara Piala Eropa setelah mengalahkan Prancis.

“Ketika saya mengenakan jersey timnas, itu merupakan kehormatan besar bagi saya dan itu perasaan yang berbeda daripada bermain untuk klub," kata Ronaldo kepada UEFA.com.

“Ini negara kami, keluarga saya orang Portugis, teman-teman saya juga. Saya dibesarkan di Portugal, jadi istimewa untuk mengenakan jersey timnas. Dan jelas, kesempatan untuk memperjuangkan trofi membuatnya semakin istimewa, seperti saat berada di Euro 2004 dan Euro 2016, dan kompetisi ini sekarang," sambungnya.

Laga final Portugal melawan Belanda akan berlangsung di Estadio do Dragao, Porto, Senin (10/6) dinihari WIB.