RADAR NONSTOP – Presiden Napoli, Aurelio De Laurentis, menyebut Cristiano Ronaldo bisa menggantikan sosok pelatih dalam tim saat bertanding.
Ronaldo menjalani musim perdananya di Serie A Italia dengan gemilang. Ia mampu mengemas 21 gol dan 11 assist bersama Juventus.
Torehannya tersebut membantu Si Nyonya Tua menjuarai Serie A 2018/2019. Gelar tersebut merupakan scudetto ke delapan mereka secara beruntun.
BERITA TERKAIT :Pada musim ini, anak asuhan Masimilliano Allegri keluar sebagai juara setelah jauh meninggalkan Napoli di urutan kedua. Juventus bahkan sudah memastikan scudetto saat Liga Italia baru memasuki pekan ke-33.
De Laurentis memuji pengaruh besar Ronaldo bagi Bianconeri. Ia menganggap striker asal Portugal ini punya peran setara dengan pelatih sebagai motivator untuk timnya.
Tak hanya saat di Juventus, Ronaldo juga menunjukkan dirinya adalah motivator ulung di Timnas Portugal. Paling diingat tentu saja kala ia menyemangati Selecao das Aquinas di pinggir lapangan pada final Piala Eropa 2016.
Pada saat itu, mantan pemain Real Madrid ini tak bisa melanjutkan laga akibat cedera. Ia yang berada dari bangku cadangan sangat bersemangat untuk memberikan instruksi kepada rekan-rekannya melebihi sang pelatih, Fernando Santos.
“Cristiano Ronaldo hebat karena kehadirannya bisa menggantikan peran pelatihnya. Apa yang dilakukannya (Allegri) musim ini? Ronaldo adalah motivator sejati, dia adalah sosok penting di ruang ganti,” ujar De Laurentis, seperti dikutip dari Football Italia.