RADAR NONSTOP - Tepuk tangan penonton riuh menggema di halaman SDN 2 Sampiran. Mereka terpukau dengan penampilan siswa-siswi di atas panggung.
Tangan kecil yang lemah gemulai itu menari-nari bak orang dewasa dan memukau para penonton.
"Lucu dan senang melihat kemampuan dari penampilan anak-anak, mereka begitu antusiasnya mengikuti perayaan RA Kartini ini, dengan pakaian adat di sejumlah daerah di Indonesia dan meliuk-liuk saat kontes mereka di acara tersebut, pokoknya rame dan seru mas," kata Yanti, ibu rumah tangga yang ikut menyaksikan penampilan para siswa siswi SDN 2 Sampiran, Sabtu (20/4).
Saat dikonfirmasi, Kepala SDN 2 Sampiran, Hj. Ikah Barkah menyampaikan, jika kegiatan yang dikemas dengan semangat kekartinian itu menampilkan berbagai perlombaan.
Di antaranya fashion show, menggambar peta, mewarnai, puisi dan sejumlah kegiatan lainnya.
Hj. Ikah Barkah juga menjelaskan, kegiatan memperingati hari RA Kartini ini setiap tahun digelar di SDan 2 Sampiran. Para siswa mulai dari kelas 1 hingga kelas 6 tampak ikut menyaksikan kegiatan ini.
"Semua antusias, mulai dari guru, TU, siswa hingga orang tua dan masyarakat ikut bersama dalam perayaan hari RA Kartini ini. Kami tentu patut bersyukur karena semangat siswa dan orang tua begitu besar terhadap pendidikan dan perkembangan prestasi siswa," ujarnya di tengah berlangsungnya acara perayaan tersebut.