RN - Gelandang Jude Bellingham mencetak gol pertama musim ini saat Real Madrid menaklukkan Osasuna 4-0 di pertandingan La Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Sabtu, 9 November 2024 malam WIB. Sedangkan Vinicius Junior menunjukkan ketajaman dengan mencetak hattrick
Madrid berhasil memutus tren buruk dan bangkit untuk mengalahkan Osasuna di pertandingan liga. Kemenangan yang sangat berarti karena setidaknya mendongkrak kepercayaan diri pemain setelah menelan dua kekalahan memalukan.
Sebelumnya, Madrid dihabisi Barcelona 4-0 di laga El Clasico yang digelar di kandang sendiri di kompetisi domestik. Pelatih Carlo Ancelotti berharap kekalahan itu tak memberi pengaruh pada mental pemain saat melakoni laga melawan AC Milan di Liga Champions. Namun menghadapi eks klub yang pernah diperkuat dan ditanganinya juga di kandang sendiri, tim asuhan Ancelotti bakal kena hajar 3-1.
BERITA TERKAIT :Beruntung, Madrid mampu keluar dari tekanan akibat hasil yang tak memuaskan. Kemenangan itu juga kembali merapatkan jarak poin dengan Barca yang bertengger di puncak klasemen. Kini, Madrid yang memiliki poin 27 memangkas jarak poin menjadi enam.
Madrid juga masih masih menyimpan satu laga tunda melawan Valencia karena musibah banjir. Barca sendiri baru akan melakoni laga melawan Real Sociedad, Senin, 11 November 2024 dini hari WIB.
Sementara, Osasuna tertahan di peringkat lima dengan poin 21. Sama dengan perolehan poin Villarreal yang menempati posisi empat karena unggul selisih gol.
Di pertandingan itu, Madrid menunjukkan dominasi atas lawannya. Dengan keunggulan dalam penguasaan bola, Madrid mampu memberi tekanan terhadap pertahanan Osasuna.
Namun belum ada serangan yang membahayakan dari Madrid. Tuan rumah harus menunggu hingga menit 30 saat Vinicius Junior membobol gawang Osasuna. Dirinya menyelesaikan assist dari Bellingham.
Hanya wasit Mario Melero sempat meninjau gol itu lewat VAR. Namun tidak ada pelanggaran dalam proses gol itu sehingga wasit pun mengesahkannya.
Ini menjadi gol pertama Bellingham musim ini. Ketajaman Bellingham memang menurun karena dia harus berpindah posisi. Musim lalu dalam debutnya di Madrid, Bellingham mencetak 19 gol yang membawa tim memenangi trofi La Liga dan Liga Champions.
Unggul 1-0 menjadikan Madrid bermain lebih agresif. Apalagi, ball possession mereka mencapai 72% sehingga bola lebih banyak berada di kaki pemain Madrid.
Tak lama kemudian atau tepatnya di menit 42, giliran Bellingham yang membobol gawang Osasuna. Pemain tim nasional Inggris ini memaksimalkan umpan matang dari Raul Asencio untuk mengubah skor menjadi 2-0. Skor itu bertahan hingga babak pertama usai.