RN - Masih dalam suasana peringatan HUT RI ke 79. Bunda PAUD Kelurahan Penjaringan, Yanti Wahyu Kusuma bersama anak-anak PAUD Bougenvile RW 13 melakukan kirab dengan mengunakan beragam pakaian.
Terlihat sejumlah anak-anak peserta kirab ada yang mengenakan pakaian polisi, dokter, masinis, pilot, TNI serta adat.
Dikatakan Yanti, kirab bareng anak PAUD Bougenvile di tengah-tengah hari Kemerdekaan Republik Indonesia menanamkan rasa persatuan dan persaudaraan sejak dini.
BERITA TERKAIT :"Melalui kirab Kemerdekaan ini, setidaknya menanamkan rasa persatuan dan kesatuan serta cinta tanah air sejak dini. Karena itu sangatlah penting,"ujarnya Senin(19/08/2024).
Bukan hanya itu saja kata Yanti, seragam yang mereka pakai mencermikan cita--cita anak-anak di PAUD Bougenvile.
"Tentu sebagai orang tua hanya bisa mendoakan, sehingga apa yang mereka cita-citakan dapat terwujud,"ungkapnya.
Usai melakukan kirab kemerdekaan, anak-anak PAUD Bogenvile juga diberikan makanan bergizi.
Dalam kirab tersebut juga hadir sejumlah guru PAUD, pengurus RW 13 dan pejabat lainnya.