Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

67.955 Prajurit TNI Kawal Pemudik, Bandit Dan Begal Jangan Coba-Coba Bikin Gaduh

RN/NS | Selasa, 26 Maret 2024
67.955 Prajurit TNI Kawal Pemudik, Bandit Dan Begal Jangan Coba-Coba Bikin Gaduh
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto.
-

RN - Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto siap menerjunkan ribuan prajurit TNI. Para prajurit tersebut untuk mengawal jalannya mudik. 

TNI yang akan diturunkan berjumlah 67.955 prajurit dari tiga matra (Angkatan Darat, Angkatan Laut, Angkatan Udara). Diketahui jumlah pemudik tahun ini sekitar 193,6 juta orang. 

Jumlah tersebut naik 13,7 persen dari tahun lalu, yaitu 123,8 juta pemudik. Jumlah pemudik 2024 mencapai 71,7 persen dari total jumlah penduduk Indonesia, dan dari survey diketahui bahwa angkutan darat masih mendominasi pergerakan pemudik pada Lebaran 2024.

BERITA TERKAIT :
Lebih Pilih Pertamax, Pemudik: Siap Hadapi Macet Panjang 
Bikin Macet Dan Bahaya, Pemudik Jangan Istirahat Di Bahu Jalan Tol 

"Kami siap kawal mudik," tegas Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto usai Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Operasi Ketupat Jaya 2024 bersama stakeholder terkait di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Senin (25/3).

Para prajurit ditempatkan di posko-posko arus mudik, objek vital, serta lainnya. “TNI melaksanakan tugas perbantuan pada Polri dalam menjamin keamanan dan ketertiban di masyarakat,” kata Agus.

Tidak hanya mengerahkan puluhan ribu personel, Jenderal Agus memastikan penggunaan beberapa alat utama sistem senjata (Alutsista) untuk mudik gratis bagi rakyat.

“Setiap tahun TNI mengerahkan Kapal Laut KRI, pesawat Hercules dan Bus yang melayani route Jakarta- Semarang- Surabaya dengan membawa ratusan pemudik,” kata Agus.