Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Kader Golkar Lebih Sreg Judistira Jadi Wakil Ketua DPRD DKI 

RN/NS | Jumat, 22 Maret 2024
Kader Golkar Lebih Sreg Judistira Jadi Wakil Ketua DPRD DKI 
Judistira Hermawan.
-

RN - Partai Golkar DKI Jakarta masih panas dingin. Siapa yang bakal menduduki kursi Wakil Ketua DPRD DKI belum juga putus.

Tapi aspirasi kader lebih sreg dengan Judistira Hermawan ketimbang Basri Baco. Judistira dinilai lebih merangkul ketimbang Baco.

Baco dan Judistira adalah politisi senior di Jakarta. "Kalau harus memilih ya Judistira ketimbang Baco. Judistira bisa merangkul arus bawah," ungkap kader Golkar yang namanya enggan disebutkan, Kamis (21/3). 

BERITA TERKAIT :
Survei Zaki Nyungsep, Golkar DKI Mau Tiru Gaya Anies Kalahkan Ahok 
Baco Dielus Jadi Wakil Ketua DPRD DKI, Putra Bamsoet Bisa Melenting?

Kader senior Golkar yang biasa nongkrong di Cikini ini melanjutkan, di Golkar DKI, Judistira menduduki posisi Ketua Harian. "Kalau mau diadu siapa yang bagus ya pastinya Judistira. Dia bisa menjadi simbol Golkar di DPRD," tegasnya.

Baik Baco maupun Judistira belum bisa dikonfirmasi. Sementara untuk posisi siapa yang mewakili Golkar sebagai wakil ketua DPRD di Lt-9 Kebon Sirih masih menunggu keputusan Ketua DPD Golkar DKI Jakarta Ahmed Zaki Iskandar. 

"Hubungan Judistira dengan parpol-parpol juga oke. Dia juga pekerja keras dan gak cuma cuap-cuap doang," ungkap caleg yang gagal melenggang ke Kebon Sirih ini.

Perolehan suara sah dari KPU kalau Golkar masuk 5 besar dengan suara 517.819 atau 10 kursi. Urutan pertama yakni PKS 1.012.028 (18 kursi), PDIP 850.174 (15 kursi)dan Gerindra 728.297 (14 kursi) serta NasDem 545.235 (11 kursi).
 

#GolkarDKI   #Baco   #Judistira   #