Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Karier Neymar Sudah Tamat?

ERY | Senin, 23 Oktober 2023
Karier Neymar Sudah Tamat?
Neymar - Net
-

RN - Neymar terkini akan absen selama 7-8 bulan karena cedera ACL. Neymar sudah tidak muda dan kerap dihantam cedera. Ia pun dinilai sudah layak untuk gantung sepatu alias pensiun.

Cedera ACL itu dialami Neymar saat laga Brasil kontra Uruguay di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol pada Rabu (18/10) lalu. Jelang akhir babak pertama, Neymar beradu fisik dengan de la Cruz, lalu dalam tayangan ulang, terlihat seperti salah mendarat.

Setelah dilakukan pemeriksaan, Neymar alami cedera ACL. Cedera itu adalah robekan atau kerusakan pada ligamen lutut anterior. Ligamen itu penghubung tulang paha bagian bawah dengan tulang kering guna menjaga kestabilan gerak lutut.

Dalam laporan ESPN, Neymar selanjutnya akan naik meja operasi. Pemulihannya cukup lama, selama tujuh sampai delapan bulan.

Maka diyakini, Neymar bisa saja absen dalam ajang Copa America 2024 yang akan digelar di AS pada bulan Juni mendatang. Bisa saja dipaksakan, tapi akan berbahaya buat si pemain sendiri.

Neymar sudah alami 16 jenis cedera dalam tujuh musim terakhirnya. Patah tulang metatarsal di tahun 2018, kerap kambuhan.

Neymar yang sudah berusia 31 tahun itu pun dinilai tidak akan pulih secepat di masa mudanya dulu. Pun Neymar sudah bermain di Arab Saudi, bergabung dengan Al Hilal pada musim panas kemarin dengan kontrak sampai musim panas 2025.

Neymar bersinar ketika berseragam Barcelona pada tahun 2013-2017. Sayangnya bersama Timnas Brasil, Neymar belum pernah mempersembahkan trofi juara.

 

 

 

 

BERITA TERKAIT :
Ban Kapten Mbappe di Timnas Bakal Dicopot
Patung Harry Kane Sasaran Bully

#Neymar   #AlHilal   #Striker   #Brasil