Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Karena Hal Ini, PSG Diminta Segera Jual Kylian Mbappe

ERY | Sabtu, 15 Juli 2023
Karena Hal Ini, PSG Diminta Segera Jual Kylian Mbappe
Kylian Mbappe - Net
-

RN – Mantan direktur olahraga Paris Saint-Germain (PSG), Leonardo, menyarankan agar Kylian Mbappe segera dijual. Menurutnya, bintang timnas Prancis itu bukanlah sosok pemimpin yang patut dipertahankan.

Leonardo menilai klub harus menyingkirkan Mbappe di tengah rumor sang pemain yang ingin pergi dengan status bebas transfer musim panas mendatang.

Dia mengatakan kepada L'Equipe, "Demi kebaikan PSG, saya pikir sudah waktunya bagi Mbappe untuk pergi, apa pun yang terjadi. PSG sudah ada sebelum Mbappe dan akan ada setelahnya."

BERITA TERKAIT :
Kylian Mbappe Mulai Frustrasi
Lionel Messi Abadi di Liga Paman Sam

"Dia sudah berada di Paris selama enam tahun dan selama enam musim itu, lima klub berbeda telah memenangi Liga Champions, tidak ada yang memiliki Mbappe di jajaran mereka," lanjutnya.

Menurut Leonardo, PSG masih bisa mengejar mimpi untuk menjadi juara Liga Champions meskipun tanpa Mbappe. Dia mengatakan, sikap sang pemain dalam dua musim terakhir telah menunjukkan seperti apa sosoknya.

"Melalui perilakunya dalam dua tahun terakhir, Mbappe telah menunjukkan bahwa dia belum menjadi pemain yang mampu membimbing tim. Dia pemain hebat, tapi bukan pemimpin," ujar Leonardo.

"Dia pencetak gol yang hebat, tapi dia bukan pemain yang kreatif. Membangun tim di sekelilingnya itu sulit," tegasnya lagi.

Kontrak Mbappe bersama PSG akan berakhir pada musim panas 2024 mendatang. Ada opsi perpanjangan satu tahun.

Namun, sang bintang telah memberi tahu PSG melalui surat bahwa ia berencana untuk membatalkan kontraknya dan pergi secara gratis.

Pihak klub tentu tak mau kehilangan dia tanpa mendapatkan apa-apa dan memberinya ultimatum.

Real Madrid masih jadi kandidat pertama untuk mengontraknya. Sementara itu, spekulasi menunjukkan Manchester United dan Arsenal juga bisa menjadi tujuan berikutnya.