Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Aksi Koboi Sok Jagoan Di Tol Dalam Kota, Kapolda: Buru Orangnya 

RN/NS | Jumat, 05 Mei 2023
Aksi Koboi Sok Jagoan Di Tol Dalam Kota, Kapolda: Buru Orangnya 
Viral di media sosial.
-

RN - Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto meminta jajarannya untuk menyelidiki kasus aksi 'koboi jalanan'. Aksi koboi jalanan itu menenteng pistol dan viral.

Aksi itu diduga melibatkan pengemudi mobil berpelat dinas kepolisian dan terjadi di tol dalam kota Jakarta.

"Proses pengejaran. Semua jajaran Polda Metro Jaya memberi perhatian. Tunggu hasilnya," kata Irjen Karyoto kepada awak media, Jumat (5/5/2023).

BERITA TERKAIT :
Ngarep Dapat Duit Lewat Video Hewan Bisa Mengaji, TikToker Galih Tidur Di Penjara
Di Jalan Arogan Ngaku Adik Jenderal, Di Kantor Polisi Kenapa Jadi Cemen?

Diketahui, telah beredar dan viral media sosial aksi koboi jalanan yang dilakukan oleh pengendara mobil dinas kepolisian di tol dalam kota.

Dalam video tersebut, pelaku koboi jalanan memaki-maki dan mengancam seorang pengemudi mobil bernama Hendra yang disebut-sebut adalah seorang sopir taksi online.

Tidak hanya memaki-maki Hendra, pria berbadan gempal itu memukul dan menampar Hendra yang tengah berada di kursi pengemudi. Sembari menenteng pistol, pelaku menyuruh Hendra keluar dari mobilnya dan seolah-olah menantang duel. 

Diduga kejadian di dekat Exit Tol Tomang, wilayah Jakarta Barat pada Kamis (4/5/2023) malam.