RN – Lionel Messi bisa memecahkan rekor luar biasa saat Argentina kontra Prancis, pada final Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail Iconic, Minggu (18/12).
Messi sedang dalam performa terbaiknya di Piala Dunia 2022. La Pulga punya kesempatan terakhir untuk mempersembahkan gelar juara dunia untuk timnas Argentina saat melawan Prancis.
Dengan torehan lima gol dan sering menjadi man of the match, Messi berpeluang menjadi top skor sekaligus pemain terbaik di Piala Dunia 2022.
BERITA TERKAIT :Berikut tiga rekor luar biasa yang bisa dipecahkan Messi saat Argentina melawan Prancis di final Piala Dunia 2022:
Pertama, apabila main di final, Messi akan menjadi pemain dengan jumlah penampilan terbanyak di Piala Dunia. La Pulga saat ini berbagi rekor dengan legenda Jerman, Lothar Matthaus, dengan 25 penampilan di Piala Dunia.
Kedua, rekor menit bermain terbanyak di Piala Dunia saat ini masih dipegang legenda Italia, Paolo Maldini, dengan 2.217 menit. Messi ada di posisi kedua dengan 2.194 dan hanya butuh 24 menit penampilan di final Piala Dunia 2022 untuk mengalahkan rekor Maldini.
Ketiga, Messi dan Pele saat ini memegang rekor assist terbanyak di fase gugur Piala Dunia, dengan 6 assist.
Selain itu Messi juga bisa menyamai rekor kemenangan terbanyak di Piala Dunia yang saat ini masih dipegang Miroslav Klose dengan 17 kemenangan. Messi saat ini mengoleksi 16 kemenangan di Piala Dunia.