RN – Setelah menjalani MRI, bintang AS Roma, Paulo Dybala disebut-sebut masih punya kesempatan membela Timnas Argentina di Piala Dunia 2022.
Bintang AS Roma, Paulo Dybala dikabarkan masih bisa membela Timnas Argentina di Piala Dunia 2022 meskipun baru saja mendapat cedera di laga Liga Italia kontra Lecce.
Dybala sendiri dikabarkan mendapatkan cedera otot yang memaksanya harus keluar dari lapangan selepas mengeksekusi penalti yang membuat AS Roma unggul dari Lecce.
BERITA TERKAIT :Sebelumnya, mantan Juventus ini disebut akan absen dari AS Roma selama dua bulan atau bisa saja hingga awal tahun 2023, seperti diungkapkan sang pelatih, Jose Mourinho selepas laga.
Absennya Dybala karena cedera ini tentu membuat kesempatan bermain di Piala Dunia 2022 otomatis sirna.
Selain itu, absennya pemain yang berposisi sebagai penyerang lubang ini akan merugikan AS Roma yang belakangan tengah berusaha masuk ke papan atas Liga Italia.
Sebagai catatan, selepas mendapatkan Dybala, posisi AS Roma kini berada di peringkat ke-6 klasemen sementara Liga Italia atau berpotensi untuk lolos ke Liga Europa musim depan.
Selain itu, Giallorossi juga masih berpeluang lolos ke Liga Champions musim depan, karena hanya terpaut satu poin dari Udinese yang duduk di peringkat keempat klasemen sementara Liga Italia.
Kendati demikian, dilansir dari Football Italia, Dybala dikabarkan masih memiliki peluang untuk berlaga di Piala Dunia 2022.
Seperti diketahui, kompetisi 4 tahunan ini akan dimulai pada akhir November nanti, sehingga Dybala masih punya kesempatan untuk lolos ke skuat final Timnas Argentina.