Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Kudu Digembok, Walikota Jakbar: Waspada Lebaran Maling dan Kebakaran Intai Rumah Warga

HW | Rabu, 27 April 2022
Kudu Digembok, Walikota Jakbar: Waspada Lebaran Maling dan Kebakaran Intai Rumah Warga
Walikota Jakarta Barat, Yani Wahyu Purwoko/met
-

RN - Walikota Jakarta Barat Yani Wahyu Purwoko menghimbau warga harus berhati-hati terhadap pencurian rumah kosong saat lebaran.

"Kalau mau mudik lebaran rumah kudu digembok yang bener. Cek semua barang. Jangan sampai rumah kita jadi sasaran maling," imbuh walikota, Rabu(27/04/2022).

Bukan hanya itu saja, Yani juga meminta perhatikan colok-colokan listrik. Sehingga, tidak terjadi kebakaran saat ditinggal penghuni pulang kampung.

BERITA TERKAIT :
Wilayah Kang Uus Dilirik Kemen LHK,  Kembangan Selatan Jakbar Jadi Titik Penilaian Adipura 2024
Gelar Rapat Koordinasi Dengan KPK, Kang Uus Ingin Pemkot Jakbar Bersih

"Cek kabel colokan, cabut-cabutin apabila mau pergi bersilahturahmi ke kampung halaman. Jangan sampai terjadi korslet, sehingga menimbulkan kebakaran,"tukasnya.

Yani juga menyarankan, agar penggunaan alat-alat listrik memakai Standar Nasional Indonesia (SNI).

"Jangan gara-gara pemakaian alat yang tidak standar, rumah kita jadi korban si Jago merah. Pakai yang sudah ditetapkan standarisasinya,"ucapnya.