RN – Klub elite Serie A Italia, Juventus, dikabarkan berminat mendatangkan striker bengal Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang. Namun begitu, Si Nyonya Tua hanya mau merekrut dengan status pinjaman bukan permanen.
Musim ini, kelemahan Juventus di lini depan terekspos habis-habisan. Mereka cuma mampu membukukan total 27 gol dari 19 pertandingan Serie A sejauh ini, membuatnya jadi klub dengan jumlah gol terkecil di 10 besar klasemen bersama Bologna.
Lantaran lini depannya tumpul, acap kali Juventus kehilangan poin yang berharga. Contohnya seperti waktu bertemu Venezia, di mana mereka membukukan 20 tembakan. Sayang, Juventus cuma bisa mencetak satu gol.
BERITA TERKAIT :Alhasil Juventus cuma bisa mengakhiri pertandingan dengan satu angka di tangan lantaran bermain imbang 1-1. Kejadian ini tidak terjadi cuma sekali saja, tapi berkali-kali. Massimiliano Allegri selaku pelatih pun menyadari kelemahan timnya ini.
Tidak heran kalau Juventus berencana mendatangkan striker baru pada bursa transfer musim dingin nanti. Salah satu nama yang muncul di pikiran adalah Aubameyang. Kebetulan, pria asal Gabon itu sedang bermasalah di Arsenal.
Pada suatu waktu di bulan Desember ini, Aubameyang minta izin untuk berangkat ke Prancis guna membawa ibunya yang sedang sakit ke London. Arsenal mengizinkan asal Aubameyang pulang pada hari yang sama di malam harinya.
Namun Aubameyang tidak mengindahkan instruksi tersebut dan baru pulang keesokan harinya. Kejadian tersebut, dan momen-momen sebelumnya, membuat Arsenal tanpa ampun membekukan status sang pemain sekaligus mencopot jabatan kaptennya.