RADAR NONSTOP - Peningkatan Jalan Utama di Kampung Bojong, Desa Pantai Makmur, Kecamatan Tarumajaya yang dikerjakan malam hari tanpa penerangan dan rambu-rambu, akhirnya memakan korban.
Pengendara sepeda motor, Adi warga Perumahan Duta Dua yang sedang melintas di jalan itu jatuh tersungkur setelah menabrak papan begisting penahan material coran hingga tidak sadarkan diri, Selasa (20/11) dini hari.
Warga setempat yang kebetuoan berada di lokasi kejadian menuturkan, saat kejadian, korban melaju dari arah Kampung Bali dan mengendarai kendaraannya menuju ke arah utara pertigaan Kampung Bojong tidak terlalu kencang.
Namun, lantaran diduga tidak ada rambu atau papan peringatan pekerjaan dan lampu penerangan, menyebabkan korban menabrak badan jalan yang sedang dikerjakan oleh pelaksana. Tak ayal Adi pun jatuh terjerembab dan sepeda kotornya masuk ke dalam coran yang masih basah.
Melihat kejadian itu, warga setempat bernama Syaiful Anwar sangat menyayangkan tidak ada satu pun dari pihak pelaksana yang menghampiri korban.
“Korban langsung nabrak dan pingsan. Hidungnya juga keluar darah, tapi gak ada seorang pun dari pihak kontraktor yang mendekati korban,” sesal Saiful Anwar.
Selang beberapa menit kejadian, petugas Polsek Tarumajaya yang sedang patroli melintas dan langsung membawa korban ke rumah sakit Hospital Tarumajaya.
Selang satu jam, terjadi kembali pengendara sepeda motor yang terjerembab ke dalam coran itu. Namun korban yang mengendarai Honda Supra X itu hanya mengalami luka ringan dan velg roda depan sepeda motornya pecah.
Pantauan wartawan di lokasi pelaksanaan peningkatan jalan itu, tidak dipasang papan proyek dan tidak terlihat keberadaan pengawas dan konsultan. (*)