Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Gawat, Tim Garuda Selalu Sial Lawan Thailand di Rajamangala

ERY | Jumat, 16 November 2018
Gawat, Tim Garuda Selalu Sial Lawan Thailand di Rajamangala
Timnas Indonesia - Net
-

RADAR NONSTOP - Timnas Indonesia akan menghadapi Thailand di Rajamangala pada pertandingan ketiga Grup B Piala AFF 2018, Sabtu (17/11) besok.

Timnas Thailand baru sekali tanding, dengan catatan kemenangan besar 7-0 atas Timor Leste. Sementara, Indonesia punya modal bagus setelah mengalahkan Singapura 3-1, Selasa (13/11).

Jelang laga kontra Thailand, Rizky Pora cs dibayangi rekor buruk saat tampil di Rajamangala. Dalam empat pertandingan, Indonesia menang sekali dan tiga kali menelan kekalahan.

BERITA TERKAIT :
Dikalahkan Irak, Indonesia Sulit ke Olimpiade Paris 2024?
Rafael Struick Bikin Skuad Garuda Muda Pincang di Semifinal

Kemenangan didapat Indonesia bukan lawan Thailand. Tim Merah Putih menumbangkan Vietnam dalam pertandingan semifinal Piala AFF 2000. Saat itu, Indonesia menang 3-2 dalam pertandingan yang berlangsung sampai babak tambahan.

Indonesia kemudian gagal juara setelah ditumbangkan Thailand di partai puncak. Dalam pertandingan pada 18 November 2000, Indonesia kalah 1-4. Saat itu, Bima Sakti dan Kurniawan Dwi Yulianto masih menjadi pemain timnas.

Sewindu kemudian, Indonesia kembali gagal memetik hasil bagus saat melawan Thailand di Rajamangala. Di semifinal Piala AFF 2008, Indonesia kalah 1-2 saat bertanding pada 20 Desember 2008.

Timnas Indonesia menghadapi Thailand lagi di Rajamangala pada 2016. Duel itu di leg II final Piala AFF 2016. Indonesia mengantongi keunggulan agregrat 2-1 menatap lawatan pada 17 Desember tahun lalu. Tapi, mereka kalah dua gol tanpa balas hingga gagal juara Piala AFF untuk pertama kalinya.

Siroch Catthong yang menjadi penentu kemenangan Thailand. Piala AFF dua tahun itu menjadi jarak terdekat Indonesia dengan raihan trofi pesta sepakbola di Asia Tenggara.