RN – Eden Hazard hingga kini belum menunjukkan perbaikan performa di Real Madrid. Meski sempat frustrasi, Eden Hazard mengaku tak menyerah dan siap kerja keras untuk mendongkrak penampilannya.
Real Madrid menebus Hazard dari Chelsea dengan mahar tak sedikit. Los Blancos harus mengucurkan 100 juta Euro atau sekitar Rp 1,7 triliun, untuk mendatangkan Hazard ke Santiago Bernabeu pada Juli 2019.
Pemain asal Belgia itu diharapkan bisa memperkuat daya serang Madrid dari sisi sayap kiri, posisi bermain yang jadi favorit dan spesialisasi sang pemain. Nahasnya, harapan itu gagal terwujud.
BERITA TERKAIT :Terlepas dari kendala cedera yang diderita sang pemain, Hazard tercatat baru tampil sebanyak 14 kali bersama Real Madrid di semua ajang kompetisi musim ini. Total dia cuma mencetak 3 gol dan belum memberikan asistensi.
"Saya akui, musim pertama saya di Real Madrid tidak berjalan sesuai dengan rencana. Tapi bukan berarti semuanya akan menjadi buruk," tutur Hazard, seperti dilansir Marca.
"Sekarang ini menjadi musim adaptasi buat saya. Jadi saya pikir penilaian terhadap penampilan saya akan lebih objektif kalau dilakukan setelah itu," sambungnya.