RN – Zinedine Zidane akan kembali meninggalkan Real Madrid untuk kali kedua. Pelatih asal Prancis itu membuka sinyal angkat kaki dari Santiago Bernabeu akhir musim nanti.
Performa Real Madrid musim ini memang kurang mengesankan. Los Blancos tertahan di posisi tiga klasemen sementara La Liga. Di Liga Champions, mereka juga tertatih-tatih.
Akibatnya, Zidane terus diisukan tidak akan bertahan lama di Real Madrid. Dan, ketika ditanya awak media mengenai masa depannya di Real Madrid, Zidane tak berani memberikan garansi.
BERITA TERKAIT :"Kita akan lihat tentang itu, yang paling penting adalah bagaimana kita bekerja setiap hari. Itulah yang menjadi perhatian saya," ujar Zidane.
“Kami tidak bisa mengubah apa yang telah terjadi, tapi yang bisa saya katakan adalah mereka yang masih di klub berhak untuk bisa bekerja dengan damai. Orang bisa mengatakan apa pun yang mereka inginkan tentang kami, tapi kami akan tetap percaya pada diri kami sendiri,” sambungnya.
Pada kesempatan tersebut, Zidane secara tersirat siap jika memang harus dipecat oleh Real Madrid bila tak bisa memberikan gelar juara musim ini.
"Mengapa saya harus meninggalkan sesuatu yang saya sukai? Kami sedang melalui momen sulit sekarang, begitulah hidup, dan kami tahu bahwa Real Madrid adalah klub besar di mana Anda harus selalu bersaing dan di mana akan selalu ada perubahan,” tutur Zidane.