Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Sinyal Ronaldo Bakal Duduk Di Bangku Cadangan 

NS/RN/NET | Selasa, 22 September 2020
Sinyal Ronaldo Bakal Duduk Di Bangku Cadangan 
-

RADAR NONSTOP - Ronaldo alias CR7 memang masih menjadi mesin gol Juventus. Tapi, bintang Portugal itu tidak selamanya bertaji. 

Pada saatnya, CR7 bakal istirahat dan duduk di bangku cadangan. Hal ini dikatakan Andrea Pirlo.

Pirlo melakoni debutnya melatih Juventus kala menang 3-0 melawan Sampdoria di laga pembuka Serie A 2020/2021, Senin (21/9) dini hari waktu Indonesia. Debut yang manis bagi Pirlo yang baru terjun ke dunia kepelatihan.

BERITA TERKAIT :
Massimiliano Allegri Bakal Disepak Si Nyonya Tua 
Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri 1445 H

Juventus memenangkan laga pembuka Serie A melawan Sampdoria 3-0. Gol-gol kemenangan Juventus dicetak Dejan Kulusevski, Leonardo Bonucci, dan Cristiano Ronaldo.

Dilansir dari La Gazzetta Dello Sport, Pirlo menikmati debut kepelatihannya.

Pirlo mengaku senang dengan kemenangan ini, meski ada satu penyesalan, yakni timnya banyak membuang-membuang peluang, khususnya di babak pertama.

"Sangat disayangkan kami tidak mencetak gol lebih banyak di babak pertama," katanya.

Dia juga memberikan penilaian terhadap sejumlah pemain yang diturunkan, termasuk Ronaldo. Pirlo memuji CR7 sebagai pemain hebat tetapi ia mengaku harus mengatur waktu bermain yang pas untuk bintang asal Portugal itu.

"Ronaldo? Pada waktunya dia juga akan beristirahat," ucap Pirlo.

Pirlo menurunkan skuad terbaiknya dengan formasi 3-4-1-2 dalam pertandingan pertama melawan Sampdoria. Di lini depan, Ronaldo berduet dengan Kuluveski yang baru didatangkan dari Parma.

Juventus pun bisa tampil dominan atas Sampdoria yang diasuh Claudio Ranieri dengan menciptakan banyak peluang. Trio lini belakang yang ditempati Danilo, Leonardo Bonucci, dan Giorgio Chiellini juga tampil bagus di laga ini.