Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Gile, Ronaldo Cetak Rekor 1.000 Penampilan

ERY | Senin, 24 Februari 2020
Gile, Ronaldo Cetak Rekor 1.000 Penampilan
Cristiano Ronaldo
-

RADAR NONSTOP – Kemenangan 2-1 Juventus atas SPAL tidak hanya membuat suporter dan ofisial Bianconeri senang, tapi juga Cristiano Ronaldo. Ia tercatat sudah memainkan pertandingan ke-1.000 dalam karier sepakbolanya.

Juventus menyambangi SPAL di Stadion Paolo Mazza, Minggu (23/2) dinihari WIB. Ronaldo membuka keunggulan Bianconeri di babak pertama, yang diperbesar oleh Aaron Ramsey seusai turun minum. Satu-satunya gol balasan SPAL dibukukan Andrea Petagna dari titik penalti.

Menurut perhitungan Opta, Ronaldo telah membuat seribu penampilan untuk klub dan negaranya. Pencapaian itu semakin manis karena Ronaldo melengkapinya dengan gol ke-11 berturut-turut di Serie A.

BERITA TERKAIT :
Mental Mbappe Memang Lagi Bermasalah?
Kylian Mbappe Mulai Frustrasi

Dengan catatan itu, mantan bintang Manchester United dan Real Madrid itu menyamai rekor legenda sepakbola Italia Gabriel Batistuta yang dilakukan pada 1994/1995 dan Fabio Quagliarella pada musim lalu.

Untuk Juventus sendiri, pesepakbola berusia 35 tahun itu sudah membuat penampilan ke-73, sejak bergabung pada musim panas 2018.

Ronaldo meniti kariernya bersama tim muda Sporting CP saat berusia 17 tahun pada 2002. Dia kemudian promosi ke tim utama dengan membuat 31 penampilan sebelum direkrut Manchester United.

Selama enam tahun berseragam 'Setan Merah, Ronaldo membuat hampir 300 penampilan dengan berbagai prestasi. Peraih Ballon d'Or lima kali tersebut kemudian mencapai penampilan puncaknya di Real Madrid, di mana dia menghabiskan sembilan musim sebelum hengkang ke Juventus.

Sedangkan di timnas, Ronaldo dipanggil Portugal untuk pertama kali pada 2003. Selama hampir 17 tahun, Ronaldo sudah membuat 164 penampilan dengan sumbangan 99 gol.