RADAR NONSTOP - Penyebaran virus Corona kian ganas. Walaupun tidak pernah ke Wuhan, China bukan berarti aman dari virus mematikan itu.
Seorang sopir bus di Jepang dikabarkan terinfeksi virus. Padahal ia tidak punya riwayat bepergian ke China, apalagi ke Wuhan tempat wabah nCoV bermula. Insiden ini kini viral di media sosial.
Dikutip dari Kyodonews, pemerintah Jepang hari ini mengumumkan 2 kasus baru virus corona. Salah seorang di antaranya adalah seorang sopir bus yang tidak punya riwayat bepergian ke China.
BERITA TERKAIT :Sopir berusia 60-an tahun dari prefektur Nara tersebut membawa dua kelompok turis asal Wuhan awal bulan lalu. Ia lalu terdiagnosis pneumonia pada Sabtu dan langsung dirawat di rumah sakit.
Kasus lain yang terkonfirmasi adalah seorang pria 40-an tahun dari Wuhan yang berada di Jepang sejak 20 Januari 2020. Ia juga mengalami pneumonia.