Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Rodrygo Tak Sudi Dibandingan Dengan Ronaldo

ERY | Kamis, 26 September 2019
Rodrygo Tak Sudi Dibandingan Dengan Ronaldo
Rodrygo - Net
-

RADAR NONSTOP – Pemain anyar Real Madrid, Rodrygo, membuat debut sensasional dalam kemenangan atas Osasuna.

Rodrygo dibeli Madrid dari Santos senilai 40 juta Poundsterling (Rp 700 miliar) di musim panas. Winger berusia 18 tahun itu baru tiga kali masuk skuat El Real sebelum akhirnya membuat penampilan perdananya untuk membantu Madrid mengalahkan Osasuna 2-0, Rabu (25/9) malam.

Di laga itu, Rodrygo masuk menggantikan pencetak gol pertama Madrid Vinicius Jr. di menit ke-71. Setelah sekitar semenit, Rodrygo berhasil membobol gawang Osasuna, yang diawali dengan pergerakan apik.

BERITA TERKAIT :
Kylian Mbappe Kesandung Kasus Pemerkosaan
Mohamed Salah Wajib Bertahan

Pesepakbola Brasil ini menerima umpan panjang Casemiro dari lapangan tengah di sisi kiri lapangan, sebelum menusuk lalu menyelesaikan dengan tembakan kaki kanan dari dalam kotak penalti.

Debutnya terasa lebih spesial lagi karena gol yang dicetak Rodrygo terjadi dalam 93 detik. Rodrygo menjadi pemain yang mencetak gol perdana untuk Madrid di LaLiga tercepat sejak Ronaldo Nazario pada 2002 (62 detik).

Penampilan menjanjikan Rodrygo membuat dia kemudian dibandingkan dengan seniornya Ronaldo Nazario. Namun, Rodrygo sadar bahwa dirinya belum layak dibandingkan dengan penyerang legendaris Brasil itu.

"Aku tidak ingin perbandingan apapun dengan Ronaldo karena dia adalah salah satu pemain terbaik sepanjang masa di olahraga ini, dan juga salah satu pemain terbaik Brasil yang pernah ada," kata Rodrygo di AS.