Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Garuda Muda ke Semifinal Berkat Gol Bunuh Diri

ERY | Senin, 12 Agustus 2019
Garuda Muda ke Semifinal Berkat Gol Bunuh Diri
Timnas Indonesia U-18 - Net
-

RADAR NONSTOP – Timnas Indonesia U-18 lolos ke semifinal seusai menang tipis 2-1 atas Laos di matchday keempat Grup A Piala AFF U-18.

Dalam laga yang digelar di Stadion Thong Nhat, Ho Chi Minh City, Senin (12/8) sore WIB, Laos sukses membuat skuad Garuda Muda kesulitan mengembangkan permainan di menit-menit awal pertandingan.

Justru Laos nyaris membuat gol kalau tendangan bebas Chony Wenpaseth di menit kelima tidak ditangkap kiper Timnas Indonesia U-18, Ernando Ari.

BERITA TERKAIT :
Timnas Indonesia U-18 Menang Besar Atas Brunei

Indonesia baru bisa mengancam Laos di menit 18. Sutan Zico, yang muncul dari sisi kiri, berhasil menyerobot bola dari pemain Laos. Dia menggiring bola sampai sisi kotak penalti dan melepaskan umpan, tapi bola bisa dihalau bek lawan.

Sulitnya Indonesia menekan pertahanan Laos membuat pelatih Fakhri Husaini melakukan pergantian pemain di menit ke-36. Braif Fatari ditarik keluar untuk memainkan Beckham Putra.

Lima menit sebelum babak pertama bubar, Fatur Rachman mengancam dari sisi kiri dengan melepaskan umpan silang. Nahas, bola terlalu tinggi sehingga gagal dijangkau Bagus Kaffi. Skor 0-0 bertahan hingga turun minum.

Indonesia langsung menggebrak pertahanan Laos di awal babak kedua. Bagus mencoba melepaskan tembakan keras, tapi bola melayang di atas mistar gawang Laos.

Laos berhasil membuat keunggulan lebih dulu di menit ke-69. Tembakan Alounnay Lounlasy dari luar kotak penalti gagal dijinakkan Ernando.

Indonesia tak tinggal diam. Bagus sukses menyamakan skor menjadi 1-1 di menit ke-72 berkat kerja sama apiknya dengan Zico di kotak penalti Laos.

Laos harus rela menuntaskan laga dengan kekalahan 1-2 setelah Anoulack Vannalath melesakkan gol bunuh diri di menit injury time.

Gol berawal dari umpan silang Bagas Kaffa yang diteruskan dengan sontekan Bagus. Bola sempat tak mengarah ke gawang, namun berbelok masuk ke gawang setelah terkena Anoulack.

Kemenangan ini meloloskan Indonesia ke semifinal. Garuda Muda untuk sementara memimpin puncak klasemen dengan 12 poin dari empat laga, dibuntuti Myanmar di posisi kedua dengan sembilan poin dari tiga pertandingan.

Sementara Laos berada di peringkat ketiga. Namun begitu, peluang Laos ke semifinal belum pupus jika Myanmar dilibas Brunei Darussalam.