RADAR NONSTOP - Megawati Soekarnoputri dipastikan akan kembali memimpin PDIP hingga 2024. Aspirasi dari daerah meminta agar putri Bung Karno itu tetap pada posisi ketua umum.
Nah, yang menarik di Kongres PDIP adalah posisi ketua DPP. Para pembantu Mega untuk lima tahun ke depan itu masih menjadi perbincangan hangat.
Ada yang menyebut kalau perterungan di kongres adalah soal kursi ketua DPP. "Tanggal 10 Agustus baru diumumkan siapa saja ketua DPP," aku salah satu kader senior Banteng yang namanya enggan disebutkan.
BERITA TERKAIT :PDIP memang partai seksi. Sebagai pengusung Jokowi, partai ini dikenal dengan sebutan demokrasi terpimpin.
Dari pantauan radar nonstop semua kader PDIP sudah berkumpul di Bali. Ada yang naik bus, mobil pribadi dan pesawat.
Semua hotel di kawasan Bali penuh. "Saya sudah sejak tanggal 6 Agustus di Bali. Ini hajat partai kita harus hadir," ujar kader PDIP dari Jabar yang datang ke Bali dengan membawa mobil pribadi.